Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Komitmen Pemkab Semarang Untuk Menggerakkan Aktifitas Kelompok Kesenian 371 Kelompok Kesenian Terima Hibah

Senin, 19 Mei 2025 | Mei 19, 2025 WIB Last Updated 2025-05-19T07:17:39Z


Ambarawa|CakraPers.com
- Bupati Semarang H Ngesti Nugraha menegaskan kembali komitmen Pemkab Semarang untuk menggerakkan aktifitas kelompok kesenian yang dikelola masyarakat . "Tahun ini ada 371 kelompok kesenian yang akan mendapatkan dana hibah. Gunakan untuk memenuhi kebutuhan kelompok agar dapat terus berkarya," katany di hadapan puluhan anggota kelompok kesenian yang menghadiri acara sosialisasi dana hibah di aula  SMPN 2 Ambarawa, Senin (19/5/2025) siang.

Menurut Bupati , kesenian yang ada  ditengah masyarakat harus terus berkarya. Selain untuk melestarikan nilai -nilai budaya luhur peninggalan nenek moyang juga untuk menjaga persatuan . "Pemkab juga menyediakan bantuan dana pentas seni . Sehingga para pelaku kesenian dapat terus melanjutkan kiprahnya melestarikan kesenian tradisional , " katanya lagi.

Saat ini, lanjutnya, ada sekitar 4.600 kelompok seni yang tumbuh dan berkembang di Kabupaten Semarang .

Kepala Bidang Kebudayaan Disdikbudpora Sisilia Hindun Mawarti yang mendampingi Bupati menjelaskan setiap kelompok kesenian akan menerima hibah Rp7,5 juta. Total dana hibah kelompok kesenian tahun 2025 ini sebesar Rp2,8 miliar lebih . Kelompok kesenian penerima hibah tersebar di 19 kecamatan . Yakni Ambarawa 12 kelompok, Bandungan (23), Banyubiru (22), Jambu (26) dan Sumowono 9 kelompok . Selain itu Bergas (16), Pringapus (27), Ungaran Barat (32), Ungaran Timur (26) , Getasan (16), Kaliwungu (9), Suruh (26) , Susukan (27), Tengaran (23) dan Bancak empat kelompok . Ada pula Bawen (20), Bringin (12), Pabelan (22) dan 19 kelompok di Kecamatan Tuntang .

Salah seorang anggota kelompok kesenian , Ahmad Johan (23) mengaku senang akan menerima dana hibah. Anggota kelompok rebana "Miftahul Jannah" Desa Ngrapah Banyubiru itu berencana membeli peralatan dengan dana hibah. "Ada beberapa alat yang rusak. Dana hibah untuk membeli alat agar lebih lengkap ," katanya.(*/Jun )

×
Berita Terbaru Update